Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita (nomor 1 paling mudah) - Situ'Sehat

Informasi Seputar Kesehatan | Tips Kesehatan | Pola Hidup Sehat

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Sabtu, 07 Oktober 2017

Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita (nomor 1 paling mudah)


Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita


Organ Reproduksi merupakan salah satu bagian terpenting dari tubuh bagi seorang wanita. Organ reproduksi terdiri dari Ovarium, Tuba Falopii atau Oviduct (saluran telur), Uterus (rahim), Vagina, Mons Veneris, Labium Mayora dan Clitoris.

Karena pentingnya organ-organ dalam sistem reproduksi wanita, maka setiap wanita harus mampu menjaga kesehatan organ reproduksinya karena organ-organ dalam sistem reproduksi merupakan bagian tubuh yang paling rentan dan dapat dengan mudah terinfeksi atau terluka.




Berikut cara menjaga kesehatan reproduksi wanita:


1. Jalani Gaya Hidup Sehat dan Seimbang
Makan makanan sehat (sayuran dan buah), olahraga teratur, istirahat yang cukup dan manajemen stress akan membuat sistem reproduksi tetap sehat.

2. Menjaga Berat Badan
Jika berat badan Anda berlebih, maka sudah saatnya Anda melakukan diet! Berat badan berlebih dapat berdampak pada sulitnya menghasilkan estrogen, sehingga sistem reproduksi Anda akan terganggu.

3. Hindari Seks Bebas
Para ahli menyatakan bahwa banyak penyakit seksual terjadi karena hubungan seks bebas, apalagi sampai berganti-ganti pasangan. Oleh karena itu, hindari seks bebas!

4. Jaga Kebersihan Oragan Intim saat Datang Bulan
Saat memasuki masa siklus menstruasi, sering-seringlah mengganti pembalut terutama pada awal masa haid.

5. Hindari Douching
Douching adalah memasukkan jari ke dalam vagina, meskipun bertujuan untuk membersihkan bagian dalam vagina. Aktifitas ini berpotensi menghilangkan bakteri loctobacili dan juga memicu iritasi kulit.

6. Pastikan Bagian luar Vagina selalu Bersih
Bersihkan bagian luar vagina setelah buang air kecil atau air besar, dengan menggunakan air bersih. Jika pakaian dalam Anda basah, segera ganti agar tidak lembab.

Demikian beberapa cara untuk menjaga kesehatan reproduksi wanita dan semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here