6 TIPS MENJAGA PARU-PARU AGAR TETAP SEHAT (NOMOR 3 PALING MUDAH) - Situ'Sehat

Informasi Seputar Kesehatan | Tips Kesehatan | Pola Hidup Sehat

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Selasa, 10 Oktober 2017

6 TIPS MENJAGA PARU-PARU AGAR TETAP SEHAT (NOMOR 3 PALING MUDAH)

6 TIPS MENJAGA PARU PARU AGAR TETAP SEAHT

 Tanpa paru-paru kita tidak akan bisa bernapas. Paru paru terutama berperan untuk membawa oksigen dari udara menuju ke aliran darah dan untuk melepaskan karbon dioksida dari aliran darah menuju keluar ke udara. Seluruh sel-sel dalam tubuh kita membutuhkan oksigen agar bisa bekerja dan bertumbuh. Karena itu, paru-paru tidak pernah berhenti bekerja untuk menunjang kehidupan kita.



Dalam upaya menjaga kesehatan paru-paru, tubuh sebenarnya sudah diperlengkapi dengan sistem perlindungan alami khusus. Sistem ini biasanya akan bekerja sangat baik untuk membersihkan paru-paru dari kotoran dan kuman.

Akan tetapi ada beberapa zat berbahaya yang dapat merusak saluran udara dan mengganggu kemampuan paru-paru, yang jika dibiarkan lama-lama akan menyebabkan penyakit pada paru-paru.

Penyakit tersebut misalnya adalah asma, penyakit paru obstruktif kronis, bronkitis, penumonia, emfisema, fibrosis sistik, tuberkulosis, kanker paru-paru, sindrom gangguan pernapasan akut. Orang yang terkena penyakit paru-paru pastinya akan kesulitan bernapas dan bahkan ada beberapa penyakit yang dapat mengarah pada kegagalan pernapasan.

Lalu bagaimana cara menjaga paru paru agar tetap sehat. Agar paru-paru sehat dan tetap berfungsi dengan baik, ada banyak sekali yang bisa lakukan. Sedikit perubahan gaya hidup, pola makan, dan beberapa kebiasaan sehat saja akan sangat bermanfaat bagi kelancaran pernapasan Anda. Berikut ini adalah 6 cara menjaga dan merawat organ paru paru agar tetap sehat.

1. Berhenti Merokok
 Bahan kimia dari zat rokok sangat berpengaruh pada kesehatan paru-paru yang akan beresiko tinggi terkena penyakit paru-paru atau kanker.

2. Hindari Asap Rokok
 Kalau perokok terkena paru-paru mungkin wajar, namun bagaimana dengan anda yang tidak merokok, apakah akan selamat dari hal ini?, tentu saja tidak jika anda masih berada di area perokok. Maka dari itu, hindarilah asap rokok sejauh mungkin.


 3. Olahraga dan Konsumsi Makanan yang Sehat
Untuk melatih paru-paru anda tetap sehat dan kuat, maka lakukan hal itu dengan selalu rutin berolahraga minimal 10-20 menit setiap hari. Dari dalam perlu dilakukan perawatan paru-paru, salah satunya dengan mengkonsumsi makanan yang sehat serta jenis makanan yang mengandung antioksidan dan mengandung detoksifikasi.


4. Lingkungan Sejuk dan Ramah Udara
Apabila halaman atau pekarangan rumah anda masih ada tempat untuk ditanami tumbuhan hijau, maka lakukanlah hal itu, sebab dengan menanam tanaman hijau akan meningkatkan kualitas udara yang bersih dan segar yang mampu mencegah kerusakan paru-paru akibat polusi udara.


 5. Hindari Polusi dan Asap Tebal
Jika anda pekerja pada area yang berpolusi atau penuh dengan asap, maka untuk mencegah permasalahan pada paru-paru anda, sebaiknya gunakan masker yang berkualitas standar. Hal ini bertujuan agar asap dan polusi tidak langsung terhirup. Jika anda berpergian ke tempat yang seperti itu, maka gunakan juga masker.


6. Latihan Pernapasan
Lakukan pernapasan dalam (olahraga napas) setiap hari untuk mencegah masalah paru-paru dan jantung.

Dengan melakukan perawatan dan penjagaan paru-paru anda semaksimal mungkin, maka anda akan terhindari dari berbagai penyakit pada paru-paru anda, dengan begitu hidup anda akan selalu sehat dan bahagia. Terimakasih dan Semoga Bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here